Sabtu, 11 Januari 2014 Pukul 19.00 – 21.00 wib
C2O Library & Collabtive Jl. Dr. Cipto 20, Surabaya
Monster Of Folk adalah tur yang digagas oleh Deu Galih, Rayhan Sudrajat, dan Ledakan Urbanisasi. Tur ini sendiri berkonsepkan solois dan musik folk/acoustic.
Nama ‘Monster of Folk’ sendiri merupakan guyonan saja. Karena kami di sini hanyalah sekelompok musisi-musisi yang ‘sersan’ (serius tapi santay). Lalu kata ‘Monster of Folk’ di sini juga tidak ada sangkut pautnya dengan Monsters Of Folk; supergrup bentukkan para personil Bright Eyes, My Morning Jacket dan She & Him. Kami di sini hanya bermain dengan kata-kata untuk penamaan judul tur.
Tur Monster Of Folk akan dilangsungkan mulai tanggal 10-14 Januari 2013 dan mengambil tempat di wilayah Jawa-Timur dan Bali. Untuk Kota Surabaya, kami mengajak duo akustik Pathetic Experience untuk turut bersukaria dengan Monster of Folk.
Deu Galih
Deu Galih, frontman dari folk-rock big band, Deu Galih And Folks (DGAF). Tapi jauh sebelum membentuk DGAF, Deu Galih dikenal sebagai solois akustik/folk. Bahkan pada tahun 2009 ia telah merilis boxset berjudul Wonderful Journey, yang berisi 32 lagu diskografi Galih sepanjang tahun 1998-2008. Kemudian pada tahun 2010 Deu Galih merilis materi b-sides nya dalam bentuk EP yang bertajuk Siluet: B-Sides. Untuk urusan manggung, Deu Galih sudah lumayan sering tampil di Bandung-Jakarta, juga beberapa wilayah di Jawa-Barat. Diskografi:
- Wonderful Journey: Discography [1998-2008] boxset (InMyRoom, 2009)
- Siluet: B-sides EP (self-released / Wasted Rockers, 2010)
- Various Artist – Eksperimentasi Akustika #2 compilation (Wasted Rockers, 2012)
Kontak:
Rayhan Sudrajat
Rayhan Sudarajat, frontman dari band Cathuspatha (sebelumnya bernama Vickyvette) yang mendapat banyak pengakuan dari kalangan scene indie lokal. Selain di Cathuspatha, Rayhan juga memiliki beberapa band lainnya seperti: Slylab, Concrete Alumunium dan Distant Yearning Alert. Sebagai solois, Rayhan telah merilis dua LP, satu split-album, satu album OST dan lima buah EP. Rayhan (sebagai solois) juga pernah melakukan tur manca negara seperti ke: Malaysia, Singapura, Hong Kong dan China. Diskografi:
- At The Very Bottom Of Everything OST (Kinekuma Pictures, 2010)
- Vicious Circle EP (Unconscious Records, 2011)
- Beautiful EP (Unconscious Records, 2011)
- The Meaning Of Life EP (Unconscious Records, 2011)
- A Guide to Your Thesis EP (Tsefula / Tsefuelha Records, 2011)
- Various Artist – Brugah! split-album w/ Prabu Pramayougha (Strangerdaydreaming & Blah! Records, 2011)
- Various Artist – Eksperimentasi Akustika #2 compilation (Wasted Rockers, 2012)
- Purification LP (Strangerdaydreaming Records, 2011)
- Cosmology Fantasy LP (Strangerdaydreaming Records, 2013)
- Find Yourself EP (Strangerdaydreaming Records, 2013)
Kontak:
Ledakan Urbanisasi
Ledakan Urbanisasi merupakan proyek solo akustik/folk dari Dede, personil dari band Serigala Jahanam. Ledakan Urbanisasi sendiri sudah berdiri sejak tahun 2008. Sejak didirikan, Ledakan Urbanisasi sudah merilis satu buah single-album, satu buah EP, satu buah single kompilasi dan satu buah split-album. Untuk gig, Ledakan Urbanisasi sudah beberapa kali tampil di Jakarta dan Bandung. Diskografi:
- Berlayar single-album (InMyRoom, 2010)
- Catwoman & Manohara EP (InMyRoom, 2012)
- Various Artist – Eksperimentasi Akustika #2 compilation (Wasted Rockers, 2012)
- Pemandangan Band / Ledakan Urbanisasi split-album (InMyRoom, 2013)
Kontak: http://www.last.fm/music/ledakan+urbanisasi
Pathetic Experience
Duo nir-vokal yang sedang merantau di Surabaya, Bagussatya Nasyid Mahendra dan Dhimas Zoso. Mereka menyajikan musik folk dan etnik yang membuat Surabaya jadi adem. Diskografi :
- Various Artist – SUB/SIDE Compilation volume 01 (SUB/SIDE, 2013)
Kontak :
- @PatheticExp
- https://soundcloud.com/patheticexperience
INFO: info@c2o-library.net