Site icon C2O library & collabtive

Japan Week | ArtHouse Cinema | Meditasi Chan

Selama minggu ini, 13 – 17 Februari 2017, Japan Week diadakan di C2O. Menampilkan pemutaran film, dan workshop menarik Japanese wrapping, kaligrafi, dan upacara minum teh. Semua acara gratis dan terbuka untuk umum.

Untuk workshop, karena keterbatasan tempat dan tingginya minat, tempat workshop sudah habis. Namun dibuka 20 tempat untuk penonton (observer). Harap mendaftar melalui telpon (031) 503 0008.

Jadual pemutaran film
☞ Senin, 13 Februari 2017 pk. 14.00 : Swing Girls (Shinobu Yaguchi) Sumo Spirit (Suo Masayuki)
☞ Rabu, 15 Februari 2017 pk. 14.00 : Tokyo Story (Yasujiro Ozu)
☞ Jumat 17 Februari 2017 pk. 14.00 : The Place Promised in Our Early Days (Makoto Shinkai)
☞ Jumat 17 Februari 2017 pk. 16.30 : Koto no ha no niwa (Makoto Shinkai)
☞ Jumat 17 Februari 2017 pk. 18.30 : Ugetsu Monogatari (Kenji Mizoguchi)

Silakan cek informasi & jadual acara selengkapnya.

ArtHouse Cinema
Wir sind jung. Wir sind stark (Kita Muda. Kita Kuat)
Sutradara: Burhan Qurbani, berwarna dan hitam-putih, 128 menit, 2103/2014
☞ Rabu, 15 Februari 2017, 19.00 WIB
Wisma Jerman – Ruang Halle
Jl. Taman AIS Nasution 15, Surabaya

Pada bulan Agustus 1992, tiga tahun setelah jatuhnya Tembok Berlin, kerusuhan anti-imigran berlangsung di kota Rostock di Jerman Timur. Target serangan adalah tempat penampungan pengungsi di pinggiran kota. Setelah tiga hari kerusuhan, amuk, dan kekerasan, krisis meningkat dengan klimaks dalam apa yang disebut “Malam Api” ketika 3000 perusuh, neo-Nazi dan para penonton sekitar membakar penampungan yang berisi 150 pengungsi Vietnam di dalamnya.

Film ini menceritakan peristiwa berdasarkan kenyataan tersebut. 24 jam, satu hari dalam kehidupan tiga karakter yang sangat berbeda: Lien, seorang wanita Vietnam, yang berjuang untuk hidupnya di akhir hari. Stefan dan teman-temannya, bagian dari gejolak kekerasan malam itu. Dan ayah Stefan, Martin, seorang politisi lokal yang ambisius, terjebak dalam dilema: apakah ia memajukan karirnya dan diam selama kerusuhan, atau apakah ia berdiri untuk cita-cita idealnya dan mengambil tanggung jawab?

Gratis, silakan langsung datang. Film dalam bahasa Jerman dengan teks bahasa Inggris.

Workshop Praktik Bersama Meditasi Chan (Zen)
☞ Sabtu, 25 Februari 2017, pk. 13.00 – 16.00
C2O library & collabtive, Jl. Dr. Cipto 22, Surabaya

Praktik meditasi Chan (Zen) bersama untuk mencapai hidup yang berkesadaran dan utuh. Acara ini terutama ditujukan untuk anggota Chan Surabaya, tapi juga terbuka untuk umum. Karena keterbatasan tempat, mohon mendaftar terlebih dahulu.

Diselenggarakan bekerjasama dengan Pusat studi, praktik & informasi Chan/Zen di Indonesia. Juga menyelenggarakan retret meditasi 5, 7, 10 & 14 hari dengan Chan Master silsilah perguruan Dharma Drum Mountain (DDM), serta retret2 pendek untuk pemula di Jakarta, Jogja, Medan dan Bali.

INFO & PENDAFTARAN
Website: https://www.facebook.com/chan.indonesia/
Email: tonny.mustika@gmail.com
HP: 08563088251


Berminat mengadakan kegiatan di C2O? Silakan cek situs kami untuk informasi selengkapnya.

Exit mobile version