Image of Menari di Atas Kuburan Massal: Rekontruksi Budaya Indonesia Pascagenosida

Book - Paperback

Menari di Atas Kuburan Massal: Rekontruksi Budaya Indonesia Pascagenosida



Buku ini menelaah keterlibatan antara perempuan penari dan negara Indonesia sejak 1965,menggambarkan strategi ganda rezim Soeharto: mempersekusi dan membunuh para penari yang dituduh komunis atau beraliran kiri, sembari menciptakan dan mengerahkan tubuh-tubuh “replika” sebagai wajah ideal dari keanggunan dan kedamaian budaya Indonesia dalam ketertundukan terhadap negara otoriter. Berangkat dari refleksi atas pengalaman penulis sebagai seorang penari resmi nasional yang berasal dari sebuah keluarga beranggotakan perempuan-perempuan penari dan aktivitas yang dipersekusi, buku ini menyuguhkan sebuah telaah multidimensi yang sangat kuat atas penggunaan budaya secara meluas sebagai sarana negara untuk mewujudkan represinya sekaligus menjajakan idetitas nasionalnya di kancah dunia.

“Tubuh-tubuh perempuan, tubuh-tubuh yang menari: di buku yang menghantui ini, tubuh-tubuh itu menghantarkan kita pada teror politik dan penghapusannya melalui penampilan budaya yang dibungkus rapi dan aman. Hantu-hantu para penari yang dilenyapkan dalam prahara pembunuhan massal antikomunis yang didukung negara itu berkilapan di depan kita, pergerakan mereka direplikasi secara persis oleh penggantinya yang telah ‘diberishkan’ oleh negara. Memoar di buku ini berayun keluar dan memasuki kritik budaya; kita pun digiring menuju titik pelenyapan di mana kekuasan dan kekerasan mengoyak lorong mereka hingga menembus relung jiwa.”

ANNA TSING
Penulis buku Friction: An Ethnography of Global Connection


Ketersediaan

8387793.319598 LAR MenC2O library & collabtiveTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
793.319598 LAR Men
Penerbit Insist Press : Yogyakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesian
ISBN/ISSN
9786236179123
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this