Ayorek! Writing the City: menulis feature kota

Ayorek! Writing the City

Waktu (total 2 hari):
Sabtu 26 April 2014, 14.00 – 18.00
Minggu 27 April 2014, 10.00 – 16.00

Tempat:
Perpustakaan Bank Indonesia
(Eks Museum Mpu Tantular)
Jl. Taman Mayangkara 6, Surabaya

Saat ini, didorong juga oleh kemudahan teknologi publikasi seperti blog, print-on-demand, media sosial, makin banyak orang tertarik untuk menulis mengenai kota sekitarnya. Tapi bagaimana kita membuat tulisan tersebut menjadi menarik dan matang? Pada workshop ini, bersama Ayos Purwoaji dan tim redaksi Ayorek!, kita akan bersama-sama mempelajari teknik penulisan feature dan menerapkannya pada tulisan kita tentang kota.

Biaya workshop Rp. 35.000, termasuk:

  • total 1 makan siang
  • total 2 coffee break
  • bendel materi

Prasyarat:

  • Workshop berlangsung selama 26-27 April 2014 dengan cukup intensif. Siapkan perlengkapan, dan datang tepat waktu
  • Perlengkapan: Buku/notes untuk mencatat, dan alat tulis. Silakan membawa laptop dan gadget, tapi workshop akan lebih intensif menggunakan peralatan manual.
  • Mengirimkan profil diri dan buram karya yang akan disertakan dalam workshop melalui formulir online di sini. Atau, unduh fomulir dan kirimkan ke rek@ayorek.org
  • Peserta terbatas 20 orang, dan pendaftaran dilakukan paling lambat 21 April 2014.

Pendaftaran:
Pendaftar yang terpilih membayar biaya workshop sebesar Rp. 35.000, melalui:

INFORMASI:
Email : rek@ayorek.org
Telp : +62 816 1522 1216 (Yuli, tersedia WhatsApp)
BB Pin : 7581F299
Twitter : @ayorek_org


Acara ini digelar sebagai bagian dari festival Text & the City di Perpustakaan Bank Indonesia, yang diselenggarakan selama 12 April hingga 4 Mei 2014. Untuk jadual lengkapnya, lihat: http://ayorek.org/events/text-city/

Email | Website | More by »

An independent library and a coworking community space. Aims to create a shared, nurturing space, along with the tools and resources for humans (and non-humans) for learning, working, and connecting with diverse communities and surrounding environment—for emancipatory, sustainable future. More info, visit: https://c2o-library.net/about/ or email info@c2o-library.net

Leave a Reply